Penyusunan Tata Wilayah Sub DAS Cicatih-Cimandiri

Kegiatan penyusunan rencana tata ruang dan wilayah Sub DAS Cicatih-Cimandiri dengan kawasan hulu Gunung Salak, Gunung Pangrango, Gunung Perbakti, Gunung Putri, Gunung Walat. Konsep penataan wilayah ini berdasarkan (kearifan) ilmu pengetahuan yang di wariskan melalui tradisi pemikiran para leluhur di tanah parahyangan.

Kondisi Eksisting Di Kawasan Hulu

Verifikasi Kondisi Eksisting Kawasan Hulu dan Sungai 

Kegiatan update data GPS (Kordinat) dan Dokumentasi kondisi terkini sungai-sungai yang bermuara ke Cicatih-Cimandiri berikut kondisi kawasan hulu nya masing-masing. Selanjutnya hasil observasi tersebut akan dianalisa / dihitung sejauhmana daya dukung dan daya tampung lingkungan saat ini. Hasil kajian juga akan merekomendasikan bagaimana rencana pemulihan kawasan hulu dan mitigasi bencana pada saat puncak musik penghujan maupun kemarau. 

Penelusuran Sungai

Menelusuri sungai mulai dari muara Cicatih sampai ke Hulu.

Kegiatan penelusuran ini dimaksudkan untuk mengumpulkan data-data yang menjadi indikator ketahanan lingkungan diantaranya titik-titik sungai berikut kawasan hulu yang bermuara ke Cicatih-Cimandiri.  Data-data tersebut akan dihitung dengan menggunakan metode kearifan budaya setempat dan secara partisipatif sehingga didapatkan inforamasi yang objektif mengenai status ketahanan lingkungan setempat. 

Penyusunan Rancangan Batas Wilayah Konservasi Gunung Salak

Penetapan Batas Wilayah Konservasi Gunung Salak Dengan Menggunakan Metode PATANJALA

PATANJALA adalah suatu metode kajian penataan wialayah (Planologi) berbasis DAS (Daerah Aliran Sungai) dimana kawasan hulu (Leuweung Larangan) menjadi salah satu parameter untuk menghitung perubahan kondisi dan status  lingkungan suatu wilayah. Kegiatan ini juga sebagai upaya untuk merivitalisasi sistem nilai yang mengahtur relasi manusia dengan alam sekaligus menemukenali (Rekognisi) kearifan pengetahuan yang diwariskan oleh para orang tua dalam mengelola suatu wialyah yang sesuai dengan fitrahnya.

Rancangan Peta Batas Wilayah “Pangauban” Cicatih-Cimandiri

Penegasan batas teritorial Sub DAS (Daerah Aliran Sungai) Cicatih-Cimandiri

Diketahui berdasarkan kajian sumber digital (Google Map, Peta RBI dan SAS Planet) dan observasi (Penelusuran) lapangan bahwa luas wialyah yang dialiri (Diikat) oleh sungai Cicatih seluas -+ 60.000 Hektar. Dimana terdapat ratusan sumber air yang bermuara ke Cicatih dan berhulu ke Gunung Salak, Perbakti, Wayang, Walat, Batu, dan Pangrango. 

Dapatkan infromasi lebih lanjut

Jangan ragu untuk menghubungi kami